Spesifikasi Harga OPPO R5 terbaru



Oppo R5


Spesifikasi harga OPPO R5 terbaru, OPPO mobile merupakan produsen smartphone yang banyak menarik perhatian para pengguna smartphone dan gadget tanah air saat ini. Sehingga Oppo tidak segan kembali meluncurkan Smartphone android tertipis didunia dengan hanya mempunyai ketebalan 4.85 mm yang diberi nama 
OPPO R5.

Dengan dimensi 148.9 x 74.5 x 4.85 mm, dan dengan berat hanya 155 gram sehingga terasa nyaman saat digenggam.
OPPO R5 menggunakan kopling micro-busur bermaterial stainless steel yang diperkuat dan melalui teknik pembuatan yang rinci. Menggunakan Cool Element, sebuah perpaduan unsur logam, resin dan material lainnya. Saat suhu sedang panas, Elemen Cool bisa berubah bentuk dan menyerap suhu panas efektif menyelesaikan masalah secara signifikan.
Dengan Resolusi Full HD 1080 x 1920 piksel sehingga gambar yang dihasilkan akan terasa sangat tajam dan jernih,Oppo R5 pun dilengkapi pelindung layar yang telah dipercayakan kepada teknologi antigores Corning Gorilla Glass 3 yang sudah terkenal akan ketangguhannya.

Dapur pacu Garang

Spesifikasi OPPO R5 pada kekuatan mesinnya mengandalkan prosessor Octa-core 1.5 GHz Cortex-A53 dengan chipset Qualcomm MSM8939 Snapdragon 615 yang sangat gahar dalam urusan kecepatan memproses data. Perpaduan itu juga diperkuat dengan RAM 2 GB, yang menghasilkan performa yang bergitu bertenaga. Anda dapat menjalankan proses multitasking dengan lancar tanpa hambatan. Untuk sektor grafis OPPO R5 ditenagai  GPU Adreno 405 yang berkualitas tinggi dan sanggup mengendalikan tampilan pada saat HD Gaming maupun Film Beresolusi tinggi.  OPPO R5 juga dibekali dengan OS Android Kitkat v4.4.4.

Kamera premium

Spesifikasi OPPO R5 Pada lini utama dari smartphone besutan OPPO ini mempunyai ukuran 13 MP Sony Exmor RS IMX124 dengan resolusi 4128 x 3096 pixels, kamera belakang ini dilengkapi dengan berbagai fitur yang menarik, antara lain BSI Sensor, F2.0 Aperture, Blueglass Filter, LED flash. autufocus, Geo-tagging, touch focus, face detection dan lainnya, sehingga akan dapat menghasilkan foto maupun video dengan kualitas yang bagus dan tajam, Sedangkan kamera depan dari Oppo R5 sendiri mempunyai resolusi 5MP.

fast battery charging

OPPO R5 dibekali teknologi fitur VOOC dengan  kemampuan  fast battery charging. Dalam waktu 50 menit saja , baterai akan terisi penuh.

Harga OPPO R5 Terbaru.

Dengan spesifikasi yang mumpuni harga oppo R5 dibandrol dikisaran 4-6 juta, yang cukup pantas dengan spesifikasi yang lengkap seri OPPO R5 ini. 

Demikian sekilas review Spesifikasi harga OPPO R5 terbaru. Terima kasih.

Postingan populer dari blog ini

Microsoft Office 2019 hanya akan bekerja pada Windows 10

Spesifikasi harga hp Oppo F5 terbaru

Dengan Smartwatch kebiasaan merokok dapat berhenti

Harga dan spesifikasi oppo F3 plus terbaru 2018

Harga dan spesifikasi oppo A37 (Neo 9) Terbaru

Spesifikasi harga oppo A71 terbaru

Harga dan spesifikasi Oppo A38 meluncur februari 2018 di indonesia